Skip to main content
Rehabilitasi

PEGAWAI DAN TENAGA KONTRAK BNN KOTA GORONTALO DITES URINE

Dibaca: 16 Oleh 05 Nov 2019Desember 13th, 2020Tidak ada komentar
PEGAWAI DAN TENAGA KONTRAK BNN KOTA GORONTALO DITES URINE
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

gorontalokota.bnn.go.id, Gorontalo – BNN Propinsi Gorontalo melalui Bidang Rehabilitasi melakukan sidak (Inspeksi mendadak) ke BNN Kota Gorontalo dalam rangka pemeriksaan narkoba kepada seluruh pegawainya.

Kegiatan ini dipimpin oleh Kepala Bidang Rehabilitasi BNNP Gorontalo Tjeane Tanzil, yang datang bersama rombongan. Pemeriksaan urine dimulai tepat pada pukul 08.00 WITA di ruang klinik Bersinar BNN Kota Gorontalo, Selasa, (5/11).

Kabid Rehabilitasi disela-sela kegiatan mengatakan bahwa pemeriksaan urine ini adalah perintah dari atasan kami, yakni Kepala BNNP Gorontalo dalam rangka bersih-bersih narkoba dari internal BNN sendiri.

“Kemarin, kami (BNNP Gorontalo) telah melaksanakan lebih dulu tes urine di lingkungan pegawai dan seluruh staf tenaga kontrak”, dan selanjutnya sesuai perintah bapak kepala BNNP Gorontalo untuk melanjutkan pemeriksaan urine ke BNN Kabupaten/Kota. Ujar Tjeane.

Adapun pegawai yang dilakukan pemeriksaan pada hari ini bejumlah 28 orang pegawai dan tkk. Sementara ada 4 pegawai dan 5 tenaga kontrak yang belum di tes karna sedang dinas luar daerah. “yang belum tes urine, akan melakukan tes susulan di BNNP Gorontalo setelah mereka kembali dari dinas luar kota. Tutup Tjeane.

Sementara Kepala BNN Kota Gorontalo, Roy Bau menyambut baik apa yang dilakukan oleh BNN Provinsi Gorontalo dalam rangka bersih-bersih narkoba oleh internal BNN. “Saya mendukung kegiatan ini sebagai upacaya pencegahan dan bagian dari deteksi bagi pegawai BNN sendiri yang harus bersih dari narkoba.

“Sebagai aparat BNN, saya selalu menghimbau kepada pegawai saya, bahwa tidak sedikit aparat yang terlibat dengan narkoba. Untuk itu, jagalah integritas dan nama baik BNN Kota Gorontalo. Kalau ada yang terlibat tentunya harus siap dengan hukuman dan pemecatan. tegas Roy. (WIN)

#StopNarkoba

#KotaGorontaloBebasNarkoba

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel